Entri yang Diunggulkan

Teknologi Juga Berasal Dari Mimpi

Masih ingatkah Alexander Graham Bell penemu telepon yang penemuannya terinspirasi dari keinginannya untuk membuat alat komunikasi yang pad...

Kamis, 07 Februari 2013

Teknologi Juga Berasal Dari Mimpi


Masih ingatkah Alexander Graham Bell penemu telepon yang penemuannya terinspirasi dari keinginannya untuk membuat alat komunikasi yang pada saat itu masih menggunakan surat sebagai alat untuk berkomunikasi dan menyampaikan pesan. Atau Chaler Babbage, pada masa itu perhitungan dengan menggunakan tabel matematika sering mengalami kessalahan, Babbage ingin mengembangkan cara melakukan perhitungan secara mekanik sehingga dapat menggunakan kesalahan perhitungan yang sering dilakukan manusia. Tahun 1937 tulisan Babbage menjadi perhatian Howard.H.Aiken sarjan tamatan harvard. aiken yang juga sedang mencoba menyelesaikan rancangan mesin komputer tergerak oleh gagasan Babbage sehingga terinfirasi membuat mesin pintar yang disebut komputer.

Masih banyak lagi penemu-penemu lainnya yang menciptakan alat-alat manusia yang nantinya akan menjadi cikal bakal alat-alat berteknologi tinggi yang menjadi kebutuhan pokok pada saat ini.

Seperti yang kita ketahui alat-alat bantu dalam aktifitas manusia saat ini sudah menggunakan teknologi tinggi dan canggih. Dalam hampir seluruh lini kehidupan menggunakan teknologi yang begitu luarbiasa dan memudahkan aktifitas manusia. Padahal teknologi-teknologi tersebut tanpa kita sadari terwujud dari mimpi, yaitu mimpi dari ilmuan-ilmuan yang bermimpi untuk membuat alat yang dapat membantu manusia dalam keseharriannya, yang kemudian mimpi itu mereka wujudkan dalam bentuk yang paling sederhana sampai yang berteknologi tinggi.

Semua mimpi para ilmuan-ilmuan itu perlahan tapi pasti terwujud menjadi menjadi barang yang sampai saat ini bisa kita nikmati seperti : alat-alat berkomunikasi. Pada saat ini menjadi sangat lebih mudah baik menggunakan telepon, sms, email maupun mms, atau komputer yang pada jaman dahulu hanya menggunakan tulisan tangan atau mesin ketik, pada saat ini sudah menggunakan jaringan internet yang tentu saja sangat memppermudah aktifitas manusia.

Oleh karena itu jangan pernah berhenti bermimpi karena dari mimpi itu akan muncul ide-ide besar yang kemudian bisa diwujudkan menjadi sebuah bukti nyata dimasa yang akan datang. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar